Hubungan Persepsi Iklim Kerja dengan Motivasi Kerja Karyawan PT Aneka Gas Industri Tbk Bekasi

Nur Bainah Ellen, Sariah

  • Nur Bainah Ellen STIKES Persada Husada Indonesia
  • Sariah Sariah STIKES Persada Husada Indonesia
Kata Kunci: Iklim Kerja, Motivasi Kerja, Karyawan

Abstrak

Iklim kerja dari suatu organisasi merupakan karakteristik yang membedakan satu organisasi dengan organisasi lainnya dan mempengaruhi orang orang dalam organisasi tersebut. Motivasi kerja karyawan adalah dorongan yang timbul dari diri individu (internal) dan dari luar diri individu (eksternal) yang menyebabkan karyawan mau dan rela untuk mengarahkan kemampuannya dalam menyelesaikan tanggungjawabnya, agar tujuan karyawan dan perusahaan dapat tercapai dengan menunjukkan ciri-ciri karyawan yang matang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan persepsi iklim kerja dengan motivasi kerja karyawan PT Aneka Gas Industri Tbk Bekasi. Desain penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional. Variabel dependennya adalah motivasi kerja dengan variabel independennya adalah Karakteristik responden dan faktor lingkungan. Penelitian dilakukan di PT Aneka Gas Industri Tbk – Bekasi dari bulan Maret sampai Agustus 2020. Populasi dalam penelitian ini adalah 118 karyawan. Pengambilan sampel dengan teknik accident sampling dengan menggunakan Rumus Slovin, didapat 68 responden sebagai sampel. Pengambilan data dengan kuesioner dan telaah dokumen. Analisis data univariat secara deskriptif dan analisis bivariat menggunakan Chi Square dengan selang kepercayaan 95% dan nilai α: 0,05. Mayoritas responden berumur ≥40tahun, berjenis kelamin laki-laki, tingkat pendidikan SMA, dan status perkawinan sudah menikah. Karyawan terbanyak bekerja sebagai operator dan staf, dengan masa kerja terbanyak ≥16tahun. Menurut responden suhu ruangan nyaman, namun kelembapan kurang nyaman. Begitu juga radiasi panas kurang nyaman, debu juga kurang nyaman, dan uap logam kurang nyaman. Motivasi kerja karyawan terbanyak pada kategori tinggi. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa sebelas variabel bebas yang dianalisis terdapat dua variabel yang bermakna yaitu suhu ruangan (p=0,017), dan kelembapan (p=0,007) yang berhubungan secara signifikan dengan motivasi kerja.

Diterbitkan
2021-07-15

##plugins.generic.recommendByAuthor.heading##

1 2 > >>