Hubungan Motivasi dengan Kepuasan Kerja Petugas Rekam Medis di Rumah Sakit Yadika Pondok Bambu Tahun 2015

  • Tri Wulandari STIKes Persada Husada Indonesia
  • Diana Barsasella Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya
Kata Kunci: Motivasi, Kepuasan Kerja, Petugas Rekam Medis

Abstrak

Menurut Stoner (1996) motivasi adalah hal yang menyebabkan dan mendukung perilaku seseorang. Robin (1989), menyatakan motivasi merupakan kemampuan untuk berjuang atau berusaha ke tingkat yang lebih tinggi, dengan syarat tidak mengabaikan kemampuannya untuk memperoleh kepuasan dalam bentuk pemenuhan kebutuhan pribadi. Kepuasan kerja adalah merupakan penilaian dari pekerja yaitu seberapa jauh pekerjaanya atau keseluruhan memuaskan kebutuhannya dan secara umum dapat diberi batasan sebagai perasaan seseorang terhadap pekerjaanya. Kepuasan kerja berhubungan erat dengan sikap dari karyawan terhadap pekerjaan sendiri , situasi kerja, kerja sama antar pimpinan dan dengan sesama karyawan. (As,ad, 2000). Desain penelitian ini merupakan rencana penelitian yang disusun sedemikian rupa, sehingga penelitian ini dapat memperoleh jawaban terhadap pertanyaan (Setiadi, 2007). Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Penelitian ini mengunakan metode penelitian survei analitik. Karakteristik responden yang tebanyak pada penelitian ini adalah responden kelompok umur dewasa awal (20 – 30 tahun) sebanyak 11 (61,1 %). Berdasarkan jenis kelamin responden terbanyak adalah laki-laki yaitu sebanyak 13 (72,2 %). Berdasarkan pendidikan responden yang terbanyak adalah pendidikan tinggi yaitu sebanyak 11 (61,1%). Berdasarkan latar belakang pendidikan responden yang terbanyak adalah non rekam medis yaitu sebanyak 17 (94,4%). Berdasarkan lama bekerja responden terbanyak adalah sama antara baru bekerja dengan lama bekerja yaitu sebanyak 9 (50%). Berdasarkan motivasi intrinsik responden yang terbanyak adalah baik yaitu sebanyak 10 (55,6%). Berdasarkan motivasi ekstrinsik responden yang terbanyak adalah baik yaitu sebanyak 13 (72,2%). Berdasarkan kepuasan kerja responden terbanyak adalah puas yaitu 11 (61,1%). Dari hasil uji statistik dengan mengunakan uji-t yaitu uji statistik dua sampel saling bebas (Independent Sample t-test) tidak ada perbedaan antara masing masing variabel.

Diterbitkan
2017-08-07